Tahun 1922
Produksi perdana Glico Caramel bernutrisi, penjualan uji coba
Pemakaian nama "Glico" yang kedengaran menarik, kemasan bergambar pelari masuk finish dengan mengangkat kedua tangan juga dicetuskan pada saat penjualan itu.
Tahun 1933
Penjualan produk Bisco
Karena merupakan biskuit yang menggunakan ragi maka dinamakan “Bisco”. Diluncurkan sebagai penganan bergizi berikutnya dari Glico.
Tahun 1955
Peluncuran produk Almond Glico
Penjualan karamel mengandung almond yang sesuai dengan selera orang dewasa dengan frasa iklan "kelezatan 2 kali dalam 1 butir". Ketika Mr.Ri-ichi Ezaki pergi ke Amerika Serikat pada tahun 1930, beliau bersua dengan almond dan memutuskan untuk menggunakannya dalam produk.
Tahun 1958
Peluncuran produk Almond Chocolate
Di era ketika batangan cokelat merupakan hal yang populer, diluncurkan cokelat yang berisi onggokan satu butir almond. Pada tahun 1962, Almond Chocolate merupakan produk Jepang pertama yang menerima penghargaan pertama dalam kategori Monde Selection Nuts di Belgia.
Tahun 1960
Peluncuran produk One Touch Curry
Dinamakan "one touch" karena mudah larut dalam bentuk pelat tipis.
Tahun 1962
Peluncuran produk Pretz <stik soda>
Dikembangkan berdasarkan pretzel, camilan dari Jerman. Uji coba penjualan dimulai di prefektur Hiroshima (30 yen). Pada tahun berikutnya, diluncurkan "Butter Pretz" yang rasanya manis dan dapat dinikmati sebagai camilan, menjadi sangat populer dan selalu habis terjual.
Tahun 1963
Peluncuran produk Glico Cone (selanjutnya berubah menjadi Giant Cone)
Es krim yang benar-benar berbeda dengan jenis es krim mangkuk dan batangan yang populer saat itu. Pada tahun 1966, debut ulang produk mengadopsi bentuk kerucut Semi-Gula yang lezat meskipun basah dan dinamakan "Giant Cone".
Tahun 1966
Peluncuran produk Pocky Chocolate
"Camilan cokelat berbentuk stik pertama di dunia". Merupakan ide sederhana dan inovatif untuk tidak mengoleskan cokelat di bagian "genggamannya", cara baru untuk menikmati camilan di dunia.
Tahun 1969
Peluncuran produk Yogurt Kenkou
Lahir dari keinginan untuk menjaga kesehatan melalui 'susu bergizi tinggi' dan 'bakteri asam laktat' pada zaman ketika yogurt masih belum populer di dunia.
Tahun 1972
Peluncuran produk Monas Color
Peluncuran produk Pucchin Pudding
Pada zaman itu di supermarket, makanan pencuci mulut belum dijual. Produk ini mendapatkan popularitas dengan kenikmatan dan kelezatan krim "pudding yang keluar setelah kemasannya dibuka".
Tahun 1973
Peluncuran produk Kogen Milk 1000 ml
Susu pilihan khusus yang ditetapkan area produksinya pada 5 dataran tinggi seluruh Jepang. Produk diantarkan dari dataran terdekat ke pelanggan.
Tahun 1978
Peluncuran produk Panapp
Berisi sari buah yang dimasukkan secara vertikal selayaknya seperti memakan parfait, dimakan menggunakan sendok panjang.
Tahun 1979
Peluncuran produk Cafe au Lait dan Cafe Jelly
Produk dikembangkan berfokus pada minuman Perancis "Cafe au Lait" yang berisi banyak susu dalam kopi, membuat kopi yang sudah popular di kafe-kafe menjadi lebih ringan dan lebih lezat.
Tahun 1985
Memulai penyebaran mesin penjual otomatis Seventeen Ice
Berfokus pada tren cewek SMP dan SMA yang makan sambil berjalan di dalam kota. Tempat di mana sebelumnya tidak menjual es krim = dimulai menjual es krim orisinal menggunakan mesin penjual otomatis di tempat bowling, dll.
Tahun 1986
Diluncurkannya produk Beef Curry LEE yang kemasan retort
Pedas dan lezat, memulai debutnya sebagai kari daging sapi yang betul-betul pedas.
Tahun 1986
Peluncuran produk Aisu no Mi
Serbat bundar berukuran satu gigitan yang bisa Anda jepit memakai jari dan memakannya.
Tahun 1989
Diluncurkannya produk Donburi Tei.
Sebagai makanan kemasan retort selain kari, diluncurkan juga produk makanan donburi konvensional.
Tahun 1995
Diluncurkannya produk Juku Curry
Dengan saus kental kare yang merupakan ide baru meniru "kare disimpan semalam". Metode pembuatan memanfaatkan pengetahuan untuk membuat cokelat dan caramel, mewujudkan kekentalan dan aroma yang telah matang.
Tahun 1997
Peluncuran Choushoku Ringo (Breakfast Apple) Yogurt
Dikembangkan dengan konsep keinginan akan sarapan ketika "rasio orang tidak sempat sarapan" mulai menjadi masalah. Merupakan yogurt yang tidak menggunakan pemanis buatan, dengan sensasi rasa berisi buah segar.
Tahun 1999
Diluncurkannya produk Sarapan Yogurt
"Sarapan Yogurt", prototipe dari produk saat ini, dirilis pada tahun 1999. Pada tahun 2013, produknya diperbarui sebagai "Sarapan Probiotik BifiX Yogurt". Sebagai nama merek yang lebih familier pada tahun 2016, diperbarui dengan nama "BifiX Yogurt".
Tahun 2003
Diluncurkannya produk POs-CAM, makanan kesehatan khusus
Permen karet menggunakan POs-Ca yang tidak menghasilkan asam penyebab kerusakan gigi tetapi menggunakan bahan yang meningkatkan remineralisasi gigi. Pada tahun 2008, produk ini berevolusi menjadi "POs-Ca" untuk makanan kesehatan khusus yang mendorong rekristalisasi.
Tahun 2003
Diluncurkannya produk Calorie Control Ice
Es krim 80 kkal yang diproduksi berdasarkan suara pelanggan. Pada tahun 2017, produk ini berevolusi menjadi "SUNAO" dengan rasa kental yang segar namun tetap dapat mengendalikan kalori dan gula.
Tahun 2004
Diluncurkannya produk Zeppin [Kare unggulan]
Menggunakan teknologi pembuatan camilan, menggunakan 40 jenis rempah-rempah dalam saus yang padat dengan citarasa pasta berkonsentrasi tebal dan kental.
Tahun 2005
Diluncurkannya produk Cokelat Keseimbangan Mental(GABA)
Mengandung bubuk yang diperkaya dengan GABA(γ-aminobutyric acid) yang terkandung dalam kakao yang laris terjual terutama untuk pekerja kantor.
Tahun 2007
Diluncurkannya produk Dororich
Menerapkan teknologi yang dikembangkan pada makanan penutup untuk produk minuman. Genre yang benar-benar baru dirintis, dijuluki “manisan minuman”.
Tahun 2008
Diluncurkannya produk Cheeza
Dikembangkan sebagai camilan yang juga bisa dinikmati oleh orang dewasa, yang juga berfungsi sebagai makanan pendamping saat minum sake. Merupakan usulan babak baru pada makanan.
Tahun 2009
Diluncurkannya produk ICREO Balance Milk
dan ICREO Follow-up Milk
Produk yang merespon keinginan ibu-ibu dengan melakukan perbaikan produk untuk membuatnya sedekat mungkin mirip kandungan pada ASI yang merupakan nutrisi ideal untuk bayi.
Tahun 2012
Diluncurkannya produk Kobe Roasted Chocolate
Sepotong cokelat untuk orang dewasa yang sedikit mewah, yang proses penyelesaiannya menggunakan kakao disangrai sendiri di Kobe Glico.
Tahun 2014
Diluncurkannya produk Almond Kouka
Bentuk baru "almond" melalui proses riset oleh Glico dengan penuh fokus, susu almond berupa "perasan almond". Mengandung banyak vitamin E dan serat makanan, sehingga selain nikmat, Anda dapat juga merawat kesehatan tubuh Anda dengan meminumnya
Tahun 2016
Diluncurkannya produk LIBERA
Makanan indikator fungsional pertama dalam kategori cokelat, dan mengandung dekstrin yang susah dicerna yang menekan penyerapan lemak dan gula. Tidak melekat di tangan dan dibuat dalam ukuran mungil segigitan.
Tahun 2017
Diluncurkannya produk SUNAO
Es yang mengontrol kandungan gula dengan bahan andalan serat makanan asal darikedelai dan jagung dengan tetap mempertahankan rasa yang kaya. Dikembangkan dengan ide agar dapat 100% menikmati makanan sambil tetap memperhatikan tubuh.
Tahun 2018
Diluncurkannya produk SUNAO
Biskuit yang juga diproduksi dari seri SUNAO. Dengan menggunakan susu kedelai dan bibit gandum, bisa mengurangi 50% gula* dibandingkan biskuit biasa, Merupakan biskuit yang dapat dimakan seperti apa keinginan hati Anda. *Perbandingan dengan biskuit lunak tabel komposisi standar makanan Jepang edisi 2015
Tahun 2019
Diluncurkannya produk Icreo Baby Milk
Ezaki Glico meluncurkan susu cair pertama Jepang untuk bayi, saat perhatian tengah berfokus pada susu cair yang dapat menyelamatkan bayi selama bencana.